Semua karyawan pasti mengingkan karir yang cemerlang di tempat
kerjanya. Kecemerlangan karir ini pasti akan membuat motivasi karyawan
meningkat. Namun kadang harapan dan kenyataan tidaklah berjalan
beriringan. Ada yang berharap tinggi, namun kenyataannya tidak begitu,
karirnya begitu-begitu saja. Tidak ada peningkatan. Kalaupun ada
peningkatan, jangka waktunya lama sekali. Lalu apa yang salah? Mungkin
salah satunya adalah tidak adanya pengorbanan. Jika kita mengharapkan
LEBIH dari perusahaan, maka kita juga harus memberikan LEBIH kepada
perusahaan. LEBIH tenaga, LEBIH waktu, LEBIH perhatian, LEBIH semangat,
dan lainnya yang dapat meningkatkan kinerja kita.
Sudah menjadi sifat manusia untuk selalu meminta lebih tanpa
memberikan lebih. Kalau kita memberikan sesuatu yang lebih, pada
saatnya, Perusahaan juga pasti akan memberikan lebih kepada kita. Untuk
meningkatkan kinerja kita di perusahaan, jawablah pertanyaan-pertanyaan
di bawah ini:
- Apakah Anda mau kinerja Anda tinggi?
- Apakah Perusahaan dapat menyediakan semua yang Anda inginkan agar kinerja Anda tinggi? Mengapa?
Semua orang pasti akan menjawab YA pada pertanyaan no.1, dan menjawab
TIDAK pada pertanyaan no.2., karena perusahaan memiliki
keterbatasan-keterbatasan seperti keterbatasan anggaran dan lain
sebagainya. Untuk itulah kita butuh BERKORBAN.
- Mengapa kita harus berkorban?
- Enak saja Perusahaan? Rugi dong saya!
Untuk menanggapi pertanyaan dan pernyataan diatas, maka jawablah pertanyaan berikut:
- Apakah Perusahaan menggaji Anda penuh?
- Apakah Anda menggunakan waktu Anda secara penuh untuk bekerja?
Anda pasti akan menjawab YA pada pertanyaan no.1 dan menjawab TIDAK
pada pertanyaan no.2. Jadi tidaklah salah Anda mengembalikan uang
perusahaan yang telah Anda terima padahal Anda tidak bekerja.
Pengembalian uang perusahaan dapat Anda lakukan dengan membelikan poster
motivasi dan diletakkan di kantor, membeli pengharum ruangan, dan
lain-lain sebagainya.
Bagi kebanyakan orang, mungkin juga bagi Anda yang membaca artikel
ini, SALAH. Tapi yakinlah bahwa Tuhan akan mengembalikan pengorbanan
Anda dengan bentuk yang lain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar